by

Wujud Perhatian & Peduli, Danrem Kunjungi Koramil Terluar di MBD

-Kab.MBD-117 views

AMBON,MRNews.com,- Sebagai wujud perhatian dan kepedulian sebagai pimpinan, Danrem 151/Binaiya Brigjen TNI Arnold A.P. Ritiauw mengunjungi beberapa Koramil terluar Kodim 1511/Pulau Moa diantaranya Koramil 1511-05/Kisar dan Koramil 1511-06/Wetar, Sabtu-Minggu (16-17/1/2021).

Lewat riliis yang diterima media ini, Selasa (19/1), setiba di pelabuhan pantai Nama desa Wonreli Kecamatan Pp. Terselatan Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD), Danrem disambut Danramil 1511-05/Wonreli Kapten Inf. Lerebulan, Muspika, tokoh agama, tokoh masyarakat setempat.

Danrem dan Kasdim 1511/Pulau Moa dijemput secara adat dengan pengalungan kain syal asal Pulau Kisar-MBD.

Usai dari Wonreli, Danrem dan rombongan ke Pulau Wetar dengan KM Sabuk Nusantara 34. Rombongan dijemput Danramil 1511-06/Wetar Lettu Caj. Laorindo Dosantos.

Disana, Ritiauw bertatap muka dan memberi pengarahan kepada anggota Koramil, anggota Satgas BKO Yonif 734/SNS dan anggota Pos-AL, Muspika, ibu Persit, tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh adat.

Pada kesempatan itu, Danrem mengaku, soal penerimaan anggota TNI, anak- anak yang mau masuk tentara harus disiapkan sejak awal sehingga bisa diterima sebagai anggota TNI.

“Siapa tahu kelak mereka bisa jadi pengganti saya. Katong bisa bangga kalau kedepan ada putra daerah MBD bisa jadi Danrem seperti saya,” terangnya.

Khusus Babinsa, Jenderal Bintang Dua itu mengingatkan, kunci keberhasilan dalam teritorial, sebagai anggota harus rendah hati agar dapat diterima masyarakat dengan motto.

“Semangat profesional dan rendah hati. Kepada anggota Koramil dan Polsek harus tetap menjaga sinergitas dan selalu bersama dalam menjalankan tugas,” pesannya.

Dirinya tak lupa ingatkan harus bisa membina keluarga dan mengawasi pergaulan anak-anak agar kelak bisa jadi anak yan berguna bagi bangsa dan Negara. Sebab masa depan anak-anak adalah tanggung jawab orang tua.

“Katong harus bisa jaga kesehatan, pola makan, rajin olahraga supaya terhindar dari sakit. Dengan kondisi sehat juga akan dapat menunjang para Babinsa dalam melakukan tugas sehari hari,” pungkasnya.

Dalam kunjungan, Jenderal Ritiauw didampingi Kasdim 1511/Pulau Moa Mayor Inf. H. Taborat, Dantim Intelrem 151/Binaiya Kapten Inf. Hendrik Ulorlo, Pasiter Kodim 1511/Moa Kapten Inf. Rudi Totomutu, Pasi Intel Kodim 1511/Moa, Lettu Inf. Usrin Sanduan. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed