by

Klaim Baileo Menang, PDIP: Parpol Lain Tak Kerja

-Politik-143 views

AMBON,MR.- Sekretaris DPC PDIP Kota Ambon, Jafry Taihuttu mengklaim pasangan yang diusung partainya bersama sejumlah partai politik (Parpol) lain, yakni Murad Ismail-Barnabas Orno (Baileo) akan menangi Pilgub Maluku, 27 Juni mendatang. Hal ini berangkat dari alasan hingga kini hanya partainya yang terus bekerja di masyarakat. Sedangkan parpol pengusung lain tidak kerja.

“Dari hari ke hari, kita selalu kerja, kerja dan kerja dan saya kira Pilkada 2018 ini, PDIP bukan mitos di kota Ambon. Karena kita pasti akan menang dalam pertarungan. Teman-teman (wartawan-red) bisa berkaca dari seluruh proses Pilkada yang sementara berjalan ini, dan bisa dilihat suasana disini. Partai-partai lain (pengusung Baileo-red) nggak kerja,” tandas Taihuttu kepada awak media di sekretariat DPC PDIP Kota Ambon, Mangga Dua, akhir pekan kemarin.

Hal lain dari klaim kemenangan PDIP itu, kata Taihuttu, pasukannya lagi dikerahkan, turun ke titik-titik yang ditelah ditentukan dari hari ke hari dan waktu ke waktu. Pasalnya, bukan cuma soal Murad-Abas, tapi dipandang ini soal harga diri dan martabat partai. Sehingga, pihaknya mesti memenangkan pertarungan di Maluku dan khususnya di Kota Ambon.

“Di PDIP, jangankan anggota DPRD, kecamatan, ranting, anak ranting wajib kerja, apalagi bakal calon anggota legislatif. Mereka, kami tugaskan ke masing-masing dapil dan segera turun ke ranting, anak ranting jumpai masyarakat. Evaluasi bagi yang tidak kerja itu dicoret dari daftar Bacaleg, apalagi berpihak ke pasangan lain,” tandas anggota DPRD Kota Ambon itu.

Bahkan dirinya juga bisa pastikan, kantong-kantong PDIP tetap aman dan akan menang. Karena dibuktikan dengan kerja, bukan klaim kemenangan tanpa ada kerja. Bukan mengklaim dan duduk berkantor saja, juga bukan cerita di warung kopi. Tapi klaim menang, karena kerja. Dan karena memang, figur alternatif pemimpin masa depan pada pasangan yang diusung PDIP dan Parpol lain.

“Di kota Ambon, data terakhir belum masuk, tapi dipastikan kita menang. Karena trend survey kita sudah melewati pasangan nomor 1 dan nomor 3,” tutup Ketua fraksi PDIP DPRD Kota Ambon itu.

Selain Taihuttu, anggapan parpol pengusung Baileo lainnya tak kerja dan tak solid juga juga datang dari Ketua DPP PDIP Bidang Buruh, Tani dan Nelayan, Mindo Sianipar, yang disampaikan kepada wartawan di Kota Ambon beberapa waktu lalu.

“Soliditas partai (PDIP-red) paling solid diantara seluruh tim (Baileo-red) yang saya tahu, pantau dan mendapat informasi dari berbagai pihak. Nah coba lihat di lapangan, bagaimana semangatnya masyarakat menjemput masa baru untuk menjemput kepemimpinan Maluku yang akan datang,” tukas Sianipar, Anggota DPR-RI dapil Jawa Timur empat periode itu. (MR-05)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed