by

Satgas Yonif 711/Raksatama Sukseskan HPSN di Pantai Poka

-Kota Ambon-120 views

AMBON,MRNews.com,- Dimulainya Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) tahun 2019, Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon menggelar karya bhakti bertempat di Pantai Depan PLTD Desa Poka, Kecamatan Teluk Ambon, Jumat (1/2/19). Anggota Satgas Yonif 711/Raksatama, Kolakops Korem 151/Binaiya, Pos Batu Koneng turut ikut serta dalam karya bhakti tersebut bersama-sama dengan PNS dan masyarakat di Kota Ambon.

Hadir dalam kegiatan itu Sekretaris Kota Ambon, A.G Latuheru, Camat Teluk Ambon, SKPD dalam lingkup Kota Ambon dan sejumlah pihak lainnya.

Latuheru dalam sambutannya mewakili Walikota Ambon, Richard Louhenapessy katakan, sampah merupakan bahan yang mengotori lingkungan maka perlu untuk membersihkannya, agar lingkungan tetap bersih dan nyaman.

“Dan mengenai pohon mangrove yang sudah ada dan akan ditanam ini kita harus menjaganya agar menjaga abrasi air laut yang selalu mengikis pantai, selain itu juga pohon mangrove merupakan suatu pemandangan yang indah di pesisir pantai,” tambahannya.

Kegiatan karya bhakti yang diikuti kurang lebih 375 orang ini terdiri dari berbagai elemen baik itu masyarakat, pelajar, TNI dan Polri.

Kegiatan diakhiri dengan penanaman pohon mangrove oleh Sekertaris Kota Ambo didampingi perwakilan SKPD, Camat Teluk Ambon, Kades Poka, Danramil Baguala dan Danpos Batu Koneng Satgas Yonif 711/Raksatama. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed