by

7 Calon Bersaing Rebut “Kursi” Kadis LHP & Pendidikan

AMBON,MRNews.com,- Posisi Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Persampahan (DLHP) serta Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) yang saat ini dijabat pelaksana tugas (Plt) bakal jadi rebutan tujuh (7) calon.

Ketujuh calon itu ialah Alfredo Hehamahua (Plt Kadis DLHP), Ferdinand Tasso, Carolus Nirahua, Jhon Sanders (Plt Kadisdik), Dominggus Watilette, Jeremias Aponno dan Donald Lattuihamallo.

Untuk mendapat jabatan itu, mereka kini berusaha menarik simpati Panitia Seleksi (Pansel) melalui proses presentasi makalah dan wawancara yang diketuai Sekretaris Kota Ambon, A. G Latuheru.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) kota, Benny Selanno selaku sekretaris Pansel, serta anggota Dr. Jemmy Pietersz, Dr. Dominggus. J. Siwabessy, Dr. Abdullah Latuapo dan Asisten III Rulien Purmiasa.

“Kita laksanakan seleksi karena dua jabatan ini hingga kini kosong, masih dipegang Plt,” kata Ketua Pansel A.G Latuheru kepada wartawan di Balaikota Ambon, Kamis (28/10).

Dari proses seleksi ini pihaknya berupaya untuk mencari sosok Kadis yang mampu melaksanakan tugas dan tanggung jawab pada dua jabatan pratama tersebut.

“Kita mencari sosok kadis pendidikan yang mampu melaksanakan tugas ini. Apalagi sekarang kita masih di era Pandemi. Tentu sesudah kita keluar dari Pandemi banyak pekerjaan rumah yang harus dikerjakan,” terangnya.

Demikian juga dengan DLHP. Hampir setiap hari ada masalah menyangkut persoalan lingkungan dan persampahan di kota ini. Karena itu perlu dicari sosok Kadis yang mempu menjalankan tugas dan fungsinya secara baik.

Khusus DLHP, dirinya berharap, Kadis yang nanti akan menduduki posisi tersebut, agar dapat mempertahankan prestasi Adipura yang selama ini telah diraih pimpinan terdahulu.

“Semula kita hampir setiap tahun itu mendapat penghargaan, karena Kadisnya begitu piawai. Didukung seluruh staffnya, bekerja dengan luar biasa. Maka kita cari Kadis baru ini seperti begitu,” pungkas Latuheru. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed