by

Yermias Minta Gubernur Adil Dalam Pembagian “Kue Pembangunan”

AMBON,MRNews.com.-. Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Maluku, Anos Yermias mengingatkan Gubernur Maluku Murad Ismail agar memperhatikan pembangunan dengan membagikan anggaran secara merata sehingga tidak ada ketimpangan .

“Harus kami akui jika pembagian ‘kue’ pembangunan bagi kabupaten/kota di Maluku selama ini belum merata. Walaupun kami sadar bahwa ada mekanisme yang mengatur semisal jumlah penduduk dan lainnya ” ujar Yermias di DPRD Maluku, Sabtu (17/4).

Dikatakan, jika pembangunan di Maluku Tenggara Raya sangat jauh tertinggal dan dirasakan tidak adil. Bahkan dari lima kabupaten/kota menurut Yermias empat kabupaten mempunyai angka kemiskinan yang cukup tinggi.

Sayangnya, pembagian infrastruktur melalui anggaran pinjaman PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) sebesar Rp 700 Miliar kabupaten Maluku Tenggara Raya hanya mendapatkan Rp 70 Miliar.

Tagal itu diharapkan melalui APBD 2022 Maluku Tenggara Raya bisa mendapatkan lebih .

“Hal ini dikarenakan selama ini perlakuan terhadap Maluku Tenggara Raya berbeda jika dibandingkan dengan kabupaten/kota yang lain. Karena itu, bisa menjadi perhatian pak gubernur” pintanya. (MR-01)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed