by

Songsong HUT, Polwan Polda Maluku Berbagi Kasih Ditengah Pandemi

-Maluku-238 views

AMBON,MRNews.com,- Menyongsong peringatan hari Polisi Wanita (Polwan) ke-72 1 September 2020, Polwan Polda Maluku dibawah pimpinan perwira koordinator ( Pakor) AKBP Esterlina Nirahua melaksanakan kegiatan berbagi kasih dibeberapa lokasi berbeda dalam wilayah Kota Ambon dan sekitarnya, Selasa (4/8).

Nirahua mengaku, sasaran berbagi kasih yaitu panti asuhan Yayasan Pelita Kasih di kawasan pantai Desa Rumahtiga, Panti Jompo-Yayasan Ina Kaka di Desa Passo, para pemulung dan penyapu jalan wanita diwilayah Kota Ambon. Hal ini sebagai wujud Polwan peduli ditengah situasi dan kondisi perekonomian masyarakat yang sementara diguncang wabah Pandemic COVID-19.

“Alasan memilih sasaran itu terutama panti asuhan Yayasan Pelita Kasih yang juga menangani anak-anak penyandang disabilitas dipimpin Bpk. Simon Pattipeilohy yang juga seorang penyandang disabilitas karena sejak berdiri tahun 2013 sampai saat ini tidak tersentuh bantuan pemerintah atau bantuan-bantuan dari para pemangku kepentingan lainnya,” sebutnya.

Hal inilah kata Nirahua, yang mendorong Polwan Polda Maluku untuk menyalurkan bantuan paket sembako berisikan beras, gula, daun teh, mie Instant serta makanan ringan lainnya.

“Memang bingkisan yang diberikan tidak seberapa namun harapan kami kiranya dapat bermanfaat untuk membantu anak-anak di panti asuhan serta bisa menggugah para pihak berkepentingan untuk peduli terhadap anak-anak penyandang disabilitas sehingga mereka tidak merasa terpinggirkan,” kuncinya.

Sementara, Simon Pattipeilohy pimpinan panti asuhan yayasan Pelita Kasih berterima kasih atas bantuan dan kepedulian Polwan Polda Maluku. “Kami doakan Polwan Polda Maluku semakin eksis dan menunjukkan jati dirinya dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya untuk melindungi dan melayani masyarakat sebagai wanita-wanita yang dipilih Tuhan,” harapnya.

Ketua panitia hari Polwan ke-72 Polwan Polda Maluku Kompol Sulastri Sukidjan Risakotta berharap, bantuan yang diberikan
tidak dilihat dari nilainya, namun ini suatu wujud kepedulian dari anak terhadap ibunya sekaligus menjadi penyemangat bagi para lansia agar tetap semangat dalam menjalani hidupnya di Panti Jompo Ina Kaka.

“Tetap menjaga pola hidup sehat dengan berpedoman pada aturan-aturan pemerintah menyangkut protokol kesehatan dengan rajin mencuci tangan, menjaga jarak serta gunakan masker saat beraktifitas agar dapat terhindar dari virus corona sebab Lansia termasuk golongan yang rentan tertular,” terangnya. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed