by

Sejumlah Kontainer Berisi Sembako Dibawa ke MBD

AMBON,MRNews.com,- Sejumlah kontainer berisi sembilan bahan pokok (Sembako) telah diberangkatkan atau dibawa dari pelabuhan Saumlaki, Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT) dengan tujuan ke pelabuhan Kaiwatu, Moa, Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD), Sabtu (25/5/19) malam.

“Sejumlah kontainer berisi Sembako telah diberangkatkan dari pelabuhan Saumlaki ke kabupaten MBD, Sabtu (25/5),” tukas Ketua Komisi C DPRD Maluku, Anos Yermias kepada media ini di Ambon, Minggu (26/5).

Kontainer-kontainer berisi Sembako itu kata Yermias, dimuat pada kapal Kendahaga Nusantara 5. Diharapkan, dalam perjalanannya, kapal tidak mengalami hambatan apapun dan bisa tiba di Moa, ibukota kabupaten MBD untuk melakukan proses bongkar muat dan bantuan Sembako yang diangkut dapat diatur dan dipergunakan oleh pemerintah kabupaten (Pemkab) MBD sebagaimana mestinya untuk memenuhi kebutuhan pokok masyarakat.

Semua ini, diakui politisi Golkar Maluku, tidak terlepas dari peranan dinas perhubungan dan dinas perindustrian-perdagangan provinsi Maluku, UPP Saumlaki yang telah membantu sehingga tersedia kapal pengangkut, kontainer sampai stok Sembako. Termasuk berkat penyampaian aspirasi rakyat yang disampaikan beberapa waktu lalu oleh komisi C kepada Kementerian Perdagangan (Kemendag) dan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI yang mendapat respons positif dan langsung ditindaklanjuti.

“Pimpinan dan anggota komisi C DPRD Maluku sampaikan terima kasih kepada Kemenhub, Kemendag, Dishub dan Disperindag Maluku, UPP Saumlaki serta semua pihak yang turut berkoordinasi sehingga sejumlah kontainer berisi Sembako sudah diberangkatkan ke MBD. Tentu tugas kami komisi hanya menyampaikan aspirasi rakyat yang kami wakili ke pemerintah pusat dan provinsi agar distribusi kebutuhan rakyat di daerah dapat berjalan dengan baik,” tutup legislator dapil KKT-MBD itu. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed