by

Pasca Dilantik, Siahay dkk Fokus Konsolidasi Internal Songsong 2024

-Politik-133 views

AMBON,MRNews.com,- Pengurus DPD Golkar Kota Ambon periode 2020-2025 dibawah kepemimpinan Max Siahay dan Rudy Lawalata resmi dilantik Sekretaris DPD Golkar Maluku James Timisela di sekretariat DPD Golkar Maluku, Sabtu (20/3).

Pasca dilantik, Siahay mengaku, pihaknya akan langsung fokus melakukan konsolidasi internal partai dengan mempersiapkan pelaksanaan musyawarah kecamatan dan desa, sebagai elemen partai terbawah yang punya kekuatan penting.

“Kita fokus konsolidasi. Semua pengurus yang masih fresh dan didominasi anak muda ini akan dikerahkan ke lima kecamatan untuk siapkan musyawarah kecamatan dan desa. Konsolidasi aras bawah ini sangat penting karena jadi kekuatan partai kedepan,” tandas Siahay kepada media ini di Ambon, Minggu (21/3).

Pasalnya, kata Siahay, Golkar kota Ambon memiliki target besar pada Pemilu 2024 mendatang yaitu tetap menjadi pemenang pemilihan kepala daerah (Pilkada) dan pemilihan legislatif (Pileg) sehingga posisi Walikota dan ketua DPRD masih ada dalam genggaman.

“Termasuk memenangkan Ketua Umum Golkar pa Airlangga Hartarto di Kota Ambon pada Pemilu 2024 yang jika Tuhan berkenan akan menjadi calon Presiden dari Golkar. Semua target itu dapat terwujud ketika kita terus solid, kerjasama dan perkuat konsolidasi internal,” jelasnya.

Golkar tambah Siahay, adalah partai besar yang harus tetap dijaga eksistensinya. Sebab itu, momen pelantikan yang sudah terjadi, mengakhiri semua polemik selama ini dan jadi pertanda DPD Golkar kota Ambon siap songsong perhelatan politik di 2024 dalam komitmen, kerja keras dan kerja bersama.

“Semangat karya kekaryaan sebagai ciri khas Golkar harus ditumbuhkan dengan bertaruh ide dan gagasan menuju Golkar maju 2045. Namun, Golkar tidak bisa jalan sendiri dalam mencapai tujuan itu tapi harus tetap bermitra dengan pemerintah, tokoh pemuda, agama dan stakeholder lain terutama masyarakat,” demikian Siahay.

Sebelumnya, sekretaris DPD Golkar Maluku James Timisela menegaskan, adanya kepengurusan baru DPD Golkar kota Ambon memastikan tugas konsolidasi partai harus dapat berjalan dengan baik ke kecamatan dan desa agar target 2024, baik Pilpres, Pileg maupun Pilkada, Golkar menang

“Semua kekuatan partai harus disinergikan. Pakai ruang komunikasi untuk satukan perbedaan. Semua kader harus tertib barisan untuk mencapai tujuan partai. Yang tidak tertib, sesuai arahan ketua umum, sementara bahkan selamanya parkir digarasi agar tidak gangu konsolidasi dan cita-cita partai,” tegas Timisela saat pelantikan, Sabtu. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed