by

Umat Muslim Indonesia Berdoa Untuk Maluku

AMBON,MRNews.com,- Ribuan umat muslim dari berbagai provinsi di Indonesia berdoa untuk Ambon khususnya dan Maluku pada umumnya. Sebab Maluku, sampai dengan saat ini masih terus dilanda gempa susulan yang telah mencapai lebih dari 2500 kali pasca gempa utama 6,5 SR 26 September lalu dan sebagian besar masyarakat juga masih memilih bertahan di tenda pengungsian karena rumahnya rusak bahkan masih trauma.

Indonesia berdoa untuk Maluku itu pun dilakukan bertepatan dengan sehari menjelang pelaksanaan pemilihan duta-duta Qasidah tingkat nasional ke-XXIV tahun 2019 di kota Ambon 25-29 November 2019 di Lapangan Tahapary Tantui, Minggu (24/11/19). Acara itu menghadirkan KH Said Aqil Husein Almunawar sebagai pemimpin doa sekaligus menyampaikan tausiyah.

Pada kesempatan itu, wakil walikota Ambon Syarif Hadler katakan, sangatlah tepat jika di hari ini (kemarin-red) pemerintah kota (Pemkot) Ambon dan panitia melaksanakan acara Indonesia berdoa untuk Maluku menjelang dilakukannya pemilihan duta-duta Qasidah nasional ke-XXIV di kota Ambon. Karena sampai saat ini Ambon dan kabupaten/kota lainnya di Maluku masih terus dilanda gempa-gempa susulan, warga masih berada di pengungsian karena takut dan trauma. Hanya kekuatan doa, yang memampukan umatnya bertahan dari cobaan apapun

Sebab sebagai manusia, ahli dan alat apapun diakui Hadler, tidak bisa menghentikan bahkan memprediksi gempa kapan, dimana akan terjadi. Namun sebagai orang percaya, harus selalu bersyukur dalam keadaan apapun termasuk dalam situasi gempa. Syukur itu lah yang diwujudkan lewat berdoa, bershalawat, oleh seluruh kafilah agar turut mendoakan Maluku terhindar dari bencana apapun lagi.

“Hanya dengan doa kepada Allah SWT lah kita dikuatkan. Hanya dengan doa-lah kita tenang dan meminta Allah SWT segera melalukan gempa ini dari kita. Sebab bencana apapun, selaku manusia tidak ada satu pun yang menginginkannya. Dengan berdoa, kita percaya Allah SWT tidak akan memberikan cobaan melebihi kekuatan kita dan lewat doa yang kita panjatkan, harapan kita semua semoga acara pemilihan duta-duta Qasidah nasional di Ambon ini bisa berjalan aman, lancar tanpa hambatan apapun,” ungkap Hadler.

Hadir pada kesempatan itu, selain para kontingen atau kafilah dari provinsi di Indonesia, juga Imam Besar Masjid Alfatah RR Hasanussi, ketua umum DPP LASQI Tarmizi Taher, forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) Maluku, Forkopimda kota Ambon, ibu-ibu majelis Ta’lim kota Ambon. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed