by

Mayat PNS Asal Rutong Ditemukan Mengapung di Laut

AMBON,MRNews.com,- GH (53) alias Otis, pegawai negeri sipil (PNS) asal Negeri Rutong ditemukan meninggal dalam keadaan mengapung dilaut kurang lebih 50 meter dari pesisir pantai kawasan Ohu Negeri Rutong Kecamatan Leitimur Selatan (Leitisel), Sabtu (23/1) malam.

Kasubag Humas Polresta Pulau Ambon dan Pp Lease IPDA Izak Leatemia mengaku, usai korban dibawa ke Puskesmas rawat inap negeri Hutumuri, personil kepolisian mengamankan perahu dan celana warga coklat milik korban.

Dari hasil keterangan visum, kata dia, tidak terdapat adanya unsur kekerasan dalam musibah tersebut yang menimpa almarhum. Bahkan almarhum pun tidak memiliki riwayat penyakit yang mengakibatkan almarhum meninggal dunia dilautan.

“Saat ditemukan, almarhum sudah terbujur kaku dan mengapung dipermukaan air tanpa mengenakan baju, hanya celana pendek berwarna coklat,” sebut Leatemia kepada awak media via WAG, Minggu (24/1).

Dikatakan Leatemia, dari pihak keluarga tidak memperlanjut permasalahan ini ke jalur hukum dan sudah membuat surat keterangan penolakan autopsi.

Awal ditemukan mayat almarhum diakui Leatemia, awalnya sekitar pukul 20.00 WIT, saksi Evan Lewaherilla (16) berangkat dari rumahnya dengan tujuan untuk menyelam (memanah Ikan).

Setiba di TKP, Evan mendapati satu unit bodi yang sementara terapung (hanyut). Evan dan temannya lalu coba menarik bodi ke pesisir pantai untuk mengembalikan ke pemiliknya Poli Haulussy.

Keduanya kembali melaut. Kurang lebih 50 meter dari pesisir pantai, tiba-tiba dari jarak 2 meter, saat menyalakan senter, arah senter pada objek yang dikira batang kayu.

“Tapi ketika Evan dan temannya mendekat, terlihat bagian punggung dan kepala laki-laki tanpa menggunakan baju hanya memakai celana pendek yang berwarna coklat. Mayat itu ternyata GH alias Otis, saudara Paulus Haulussy,” beber Leatemia mengulang kesaksian Evan.

Sementara menurut Paulus Haulussy (62) sambung Leatemia, saudaranya almarhum GH atau Otis, tidak bisa atau pandai berenang. (MR-02).

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed