by

Mudahkan Pengendara Motor, Aplikasi “Sinar” Diluncurkan

AMBON,MRNews.com,- Guna memudahkan masyarakat pengguna kendaraan bermotor, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo melalui Koorlantas Polri meluncurkan aplikasi SIM nasional Presisi atau disingkat Sinar, Selasa (13/4).

Launching aplikasi Sinar melalui video conference di Jakarta, diikuti Wakapolda Maluku Brigjen Pol. Jan de Fretes dan Sekda Maluku Kasrul Selang dari Aula Dharma Polda Maluku, Kota Ambon, Selasa (13/4/2021).

Pada kesempatan itu, aplikasi tersebut kata Kapolri dengan sendirinya sudah berupaya untuk memutus rantai penyebaran Covid 19.

Pasalnya dengan mengunduh aplikasi Sinar melalui handphone android, masyarakat tidak lagi ke kantor Satpas SIM untuk menganti urus SIM.

“Masyarakat tidak perlu datang ke kantor cukup dengan mendwonload aplikasi digital Sinar,” tandasnya.

Dirinya mengapresiasi jajaran Koorlantas Polri yang telah mewujudkan terobosan yang sangat luar biasa.

Listyo berharap, kedepan Polri bisa membuat sejumlah terobosan baru lainnya seperti pembuatan STNK dan BPKB.

“Terobosan aplikasi Sinar ini sangat bermanfaat bagi masyarakat. Mereka dapat mendwonload aplikasi bernama Sinar ini jika ingin membuat SIM, tanpa perlu ke kantor lagi,” demikian mantan Kabareskrim Polri itu.

Diketahui, launching turut diikuti Kolonel Inf Chirbianto Arimurti, Pamen ahli bidang manajemen pertahanan negara mewakili Pangdam XVI/Pattimura, Kapolresta Ambon Kombes Pol. Leo Simatupang, Dandim 1504 Ambon Letkol Inf. Dominggus CA Soumokil dan PJU Polda Maluku. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed