by

Kapolda Kunjungi Rutan Tantui & Kebun Percontohan di Hila

AMBON,MRNews.com,— Kapolda Maluku Irjen Pol Baharudin Djafar menyambangi rumah tahanan (Rutan) Polda Maluku Tantui sekaligus mengunjungi Kebun Percontohan Budidaya Tanaman Porang, Sabtu (9/5/20). 

Kapolda didampimgi Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Maluku Kombes M Guntur.

Di Rutan Tantui, Kapolda mengecek kondisi kesehatan tahanan dan menanyakan tahanan yang melaksanakan puasa di bulan suci Ramadhan. 

“Kita cek kondisi kondisi kesehatan dan menanyakan tahanan yang melaksanakan puasa di bulan suci Ramadhan,” kata Irjen Pol Baharudin Djafar dalam rilis Humas Polda Maluku, Minggu (10/5). 

Usai melihat dan mengecek kondisi Rutan milik Polda Maluku itu, mantan Kapolda Sulawesi Barat (Sulbar) dan rombongan melanjutkan perjalanan ke Negeri Hila Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah guna melihat langsung kebun percontohan budidaya tanaman Porang.

“Kebun percontohan ini merupakan warisan dari mantan Wakapolda Maluku Brigjen Pol Hasanuddin yang dibawa dari Provinsi NTT. Saat ini dikelola oleh Sat Brimob Polda Maluku dan warga sekitar,” tutup Jenderal polisi bintang dua itu. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed