by

69 Warga Vaksin Sinovac & Astrazaneca di GVP Tanpa KIPI

AMBON,MRNews.com,- Polda Maluku kembali melayani sebanyak 69 orang warga yang datang untuk divaksin covid-19 di Gerai Vaksinasi Presisi (GVP), Lapangan Letkol CHR Tahapary, Tantui, Kota Ambon, Minggu (26/9/21).

Puluhan warga yang mendatangi GVP Polda Maluku, divaksinasi menggunakan vaksin jenis Sinovac dan AstraZeneca.

“Hari ini kami kembali memberikan vaksinasi gratis kepada 69 orang,” kata Kabid Humas Polda Maluku Kombes Pol. M. Rum Ohoirat.

Vaksinasi yang bertujuan membantu pemerintah dalam menekan angka penyebaran Covid-19 di Indonesia khususnya di Maluku ini berjalan aman tanpa adanya Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI).

“Dari 69 orang, 63 diantaranya disuntik vaksin Sinovac dan 6 lainnya dengan vaksin AstraZeneca. Semua tidak ada KIPI,” sebutnya.

Juru bicara Polda Maluku ini mengaku setiap hari pihaknya gencar melakukan vaksinasi mulai dari hari Senin sampai dengan Minggu.

“Vaksinasi yang dilaksanakan Polda Maluku gratis. Kepada warga yang berusia 12 tahun ke atas silahkan datang. Vaksin aman dan halal,” ajaknya.

Meski telah divaksin, Rum mengingatkan warga senantiasa taat dan disiplin terhadap protokol kesehatan Covid-19. Sebab, vaksin hanya bertujuan untuk meningkatkan imun tubuh dari serangan virus mematikan itu.

“Jadi prokes itu penting dan harus selalu dilakukan seperti memakai masker dengan baik, mencuci tangan pakai handsanitizer, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas,” harapnya. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed