by

Usai Jadi Desa Bersinar, Kabauw Fokus Penanganan Sampah

AMBON,MRNews.com,- Setelah ditetapkan dan diberi penghargaan dari Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Maluku sebagai salah satu Desa Bersih Narkoba (Bersinar) di Maluku dan sukses menjalankan amanah itu, kini Negeri Kabauw Pulau Haruku Kabupaten Maluku Tengah (Malteng) fokus dalam penanganan masalah sampah.

Hal itu diungkapkan Sekretaris Negeri Kabauw Hasbi Wasahua kepada media ini via seluler, Jumat (21/2/2020).

Wasahua katakan, sejak Kamis (20/2) dan hingga kedepannya, diinisiasi oleh Pemuda Negeri Kabauw melakukan aksi bersih-bersih sampah secara otodidak. Karena dilandasi kesadaran bahwa sampah menjadi masalah lokal, nasional bahkan global yang harus tertangani sejak dini, apalagi sampah plastik yang sangat berbahaya karena sulit terurai.

Tetapi juga langkah itu, kata dia, untuk menjawab program inovasi Pemerintah Daerah (Pemda) Malteng secara maksimal pada umumnya tetapi juga untuk membangun kesadaran masyarakat Negeri Kabauw terhadap sampah yang tidak boleh dibuang sembarangan tempat sebab bisa dimanfaatkan.

“Menopang kerja elemen pemuda terutama yang tergabung dalam organisasi Pelelala (Pemuda Lestari Lintas Alam) Negeri Kabauw, butuh kerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten. Sebab mereka tidak bisa berjalan sendiri, tapi butuh sinergitas,” jelasnya.

Mungkin dengan gerakan dan kerjasama inilah yang secara masif dilakukan, lanjutnya, Negeri Kabauw bisa menjadi pilot project terkait dengan penanganan sampah se-Kabupaten Malteng. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed