by

Pele Putus Penyebaran Covid 19, Gubernur Maluku Dinilai Lemah

AMBON,MRNews.com.-. Saat semua kepala daerah sibuk turun meninjau langsung kondisi masyarakat saat Pandemi Covid-19, dengan segala dampaknya, Gubernur Maluku, Murad Ismail dinilai lemah .

Pasalnya Murad dinilai kurang menonjol dalam kondisi darurat yang mestinya disikapi dengan aktivitas yang memperhatikan masyarakat dalam berbagai segi.

Kritikan atas lemahnya Gubernur Maluku disampaikan Fraksi Partai Golkar dalam rapat Paripurna penyampaian pendapat akhir fraksi-fraksi DPRD Provinsi Maluku terhadap Ranperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Provinsi Maluku tahun anggaran 2020, Jumat, (6/8).

Ditegaskan Sekertaris Fraksi Golkar, Gadis Umasugi dalam pembacaan kata akhir fraksi jika pertumbuhan ekonomi mengalami kontraksi menjadi -0,92 persen di tahun 2020 dari sebelumnya 5,02 persen pada tahun 2019.

Bagaimana kinerja pemerintah daerah di bawah kepemimpinan
Gubernur Maluku untuk menjadikan pertumbuhan ekonomi daerah menjadi kembali bergairah dan menjadi bagian dari upaya untuk memperkuat perekonomian kawasan ? .

“Karena itu, Fraksi Golkar melihat kepemimpinan Sdr. Murad Ismail sebagai top eksekutif di Maluku belum menonjol dalam kondisi darurat ini,” tandas Gadis.

“Dibandingkan misalnya dengan Ridwan Kamil di Jawa Barat, Anis Baswedan di DKI Jakarta, Ganjar Pranowo di Jawa Tengah, atau Khofifa Indar Parawansa di Jawa Timur yang kepemimpinan, kecerdasan serta kebijakannya begitu menonjol dan powerfull dalam mengomandoi seluruh potensi daerahnya masing-masing lewati masa krisis ini ” tegas Umasugi.

Disisi penanganan Covid-19 Pemerintah Provinsi Maluku menjadi salah satu daerah dari 19 provinsi di Indonesia yang ditegur oleh Kementerian Dalam Negeri akibat lamban dalam penyerapan anggaran penanganan Covid-19.

Hal ini sejalan dengan rendahnya tingkat inovasi daerah yang akhirnya ikut menempatkan Maluku sebagai daerah paling rendah dalam hal inovasi daerah.

“Sekali lagi, kepemimpinan Sdr. Murad Ismail nampak lemah di tengah wabah pandemi yang terus menyebar” sesalnya.

Karena itu, diharapkan pemerintah daerah bisa terus berbenah dimasa Pandemi Covid-19. (MR-01)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed