by

Mitigasi Bencana, KMSB Kota Ambon Dibekali Pelatihan

AMBON,MRNews.com,- Sebagai upaya mitigasi bencana banjir dan tanah longsor khususnya, Kelompok Masyarakat Siaga Bencana (KMSB) Kota Ambon dibekali pelatihan manajemen dari berbagai pihak yang kompeten.

Pelatihan digagas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Ambon atas dukungan Direktorat Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kemendagri lewat program FMSRB.

Pasalnya bencana banjir dan tanah longsor yang sering terjadi tidak hanya merusak wilayah pemukiman dan lahan pertanian saja, tapi juga mengganggu aktivitas masyarakat dan sistem ekonomi didaerah-daerah yang terkena dampaknya. Maka diperlukan suatu strategi penanganan dengan pendekatan tepat guna meminimalisir dampak yang diakibatkan daya rusak air tersebut.

Untuk menjawab kebutuhan itu, Sekretaris Kota (Sekkot) Ambon A.G Latuheru menilai, pengurangan resiko banjir berbasis masyarakat adalah pendekatan yang dianggap paling tepat dilaksanakan. Mengingat masyarakat sebagai pihak paling rentan saat terjadi banjir.

Sehingga perannya lewat KMSB dalam mitigasi banjir menjadi penting guna peningkatan kesiapsiagaan menghadapi bencana banjir dan longsor.

“Disadari kemampuan masyarakat dalam mitigasi bencana banjir dan longsor masih relatif lemah. Dengan demikian lewat pelatihan manajemen KMSB diharapkan kemampuan itu semakin meningkat. Sebab lebih mengarah pada perubahan paradigma yang berorientas proyek pengendalian banjir dengan cara-cara struktural menjadi orientasi proses pengelolaan banjir terintegrasi,” ungkap Latuheru saat membuka pelatihan manajemen KMSB tahun 2020 di Manise Hotel, Rabu (26/2/2020).

Sementara PPK Pelatihan Manajemen KMSB Abdul Aziz katakan, KMSB terdiri dari 40 orang dengan 8 diantaranya sebagai Tenaga Pendamping Masyarakat (TPM) dari tujuh desa/negeri dan kelurahan.

Yang mana setelah dilatih tiga hari oleh tenaga ahli konsultan ID-CBFRM pusat, regional dan daerah dapat meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan bahkan perubahan sikap dalam penanggulangan bencana. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed