by

HUT ke-74 PGRI Dipusatkan di Namlea

NAMLEA,MRNews,com.- Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT)Persatuan Guru Republik Indonesia(PGRI) yang Ke 74 dan Hari Guru Nasional Indonesia tahun 2019 dipusatkan di lokasi MTQ Komplek Mesjid Alburuj Namlea, Senin (2/12).

Momentum perayaan PGRI dan Persatuan Guru Republik Indonesia Provinsi Maluku yang dipusatkan di Kota Namlea, dihadiri Gubernur Maluku, Murad Ismal didampingi Ny Widya Murad Ismail bersama rombongan.

Usai digelarnya upacara ,Empat siswa berprestasi hasil seleksi Panitia Dinas Pendidikan Provinsi Maluku dan Dinas Pendidikan Kabupaten Buru menetapkan siswa yang berprestasi berasal dari SD Al Hilaal 2 Namlea yang di pimpinan Kepsek, Nasir Saanun, SP.

Empat Siswa berprestasi dari SD Al Hilaal 2 Namlea yakni, Umi Naila Putri,Nurul Izza Salsabila Naya, Rusyadiah Rumata dan Putri Batuatas, berkesempatan mengalungkan bunga kepada Gubernur Maluku, Bapak Murad Ismail, Ny Widya Murad Ismail, Ibu Bupati Buru,Sukmati Ramly I. Umasugi dan Ibu Wakil Bupati Buru, Ny Nuraini Solissa- Besan.

Gubernur Maluku yang didampingi Ny Widya Murad Ismail terharu, saat dikalungkan tali asih. Dilanjutkan dengan rangkaian penyampaian Puisi dan lagu tentang pengabdian dan jasa guru.

Terpisah Kepsek SD Al Hilaal 2 Namlea, Nasir Saanun mengatakan, bangga dengan prestasi yang diraih Empat siswanya. Dirinya berharap dapat memberikan motifasi kepada siswa yang lain.

” Selain itu juga, SD Al Hilaal 2 Namlea yang Beta pimpin memiliki 21 Rombongan Belajar (Rombel) yang menampung 506 Siwa dan siwi bersama 33 Guru PNS, dengan demikian Sekolah Kami ini sudah setarah sekolah unggulan ” demikian Saanun (MK-06)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed