by

Kenalkan Diri & Ajak Bersinergi, Pangdam Sowan ke Uskup Amboina

AMBON,MRNews.com,- Dalam rangka bersilaturahmi dan memperkenalkan diri,
Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Syafrial mengunjungi Uskup Amboina Mgr. Seno Ngutra di kantor Keuskupan Amboina, Batu Meja Ambon, Selasa (26/9).

Pangdam katakan, sebagai pejabat TNI yang baru bertugas di tanah Maluku, patutlah untuk bersilaturahmi sekaligus mengenalkan diri. Sehingga penugasan yang dijalani bisa berjalan aman dan lancar hingga akhir.

“Sebagai pimpinan umat Katolik di Maluku-Maluku Utara, kami datang ke bapak Uskup. Tentu hal yang sama akan dilakukan dengan seluruh tokoh agama dan tokoh masyarakat lainnya,” tandasnya.

Selain kenalkan diri, Pangdam juga mengajak Uskup bersinergi bersama-sama membangun Maluku, menciptakan Maluku agar selalu kondusif, sehingga rakyatnya merasa aman dan nyaman dalam menjalankan aktifitas sehari-hari.

”Tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh adat memiliki peran penting dalam menciptakan kondusifitas wilayah, karena masyarakat cenderung mendengar dan taat kepada mereka yang selalu menyebar nilai-nilai agama, kemanusiaan dan kebaikan-kebaikan,“ ujarnya.

Tak lupa, Syafrial memperkenalkan pula program Kodam XVI/Pattimura yang diusungnya yaitu “Basudara Pattimura”, yang bertujuan menciptakan persaudaraan dan kedamaian di bumi Raja-raja.

“Sebagaimana istilah orang Maluku hidup orang Basudara “ale rasa beta rasa, sagu salempeng dibagi dua” yang harus ditanamkan dalam hati bahwa semuanya adalah saudara, tidak ada lagi saling menyakiti,” urainya.

Uskup Mgr Seno Ngutra berterima kasih dan memberi atensi atas kunjungan Pangdam. Dirinya berharap, dengan silaturahmi ini dapat menjalin kerjasama yang baik untuk membangun Maluku yang damai dan sejahtera.

“Apresiasi yang tinggi kepada anggota TNI AD, khususnya di Kodam XVI/Pattimura yang selalu menyambut kedatangan saya setiap melaksanakan kunjungan di beberapa daerah di Maluku dengan sangat harmonis. Ini bentuk nyata sinergi dan harmonisasi membangun Maluku,” ucap Uskup.

Diketahui, dalam kunjangan kali ini, Pangdam didampingi Asintel Kasdam XVI/Pattimura Kolonel Kav Shindu Hanggara, Aster Kasdam XVI/Pattimura Kolonel Inf Hasandi Lubis dan Kabintaljarahdam XVI/Pattimura Kolonel Inf Sudung Malau.

Sebelum sambangi Uskup, Pangdam lebih dulu menerima audiensi Ketua Latupatti Kota Ambon Reza Valdo Maspaitella serta Raja-raja, panitia temu nasional BEM Nusantara ke-XIV, Badan Eksekutif Mahasiswa Institut Agama Kristen Negeri (BEM IAKN) Ambon. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed