AMBON,MRNews.com,- Tournament Volleyball Kapolri Cup tahun 2023 zona 7 yang berlangsung di Gedung Sporthall Karang Panjang-Ambon memasuki hari ketiga, Minggu (6/8).
Partai pertama yang mempertemukan tuan rumah tim putra Polda Maluku versus Polda Papua Barat berlangsung seru dan menegangkan sejak set awal bergulir.
Sayang, tim asuhan Victor Laiyan yang mengenakan kostum serba biru corak hitam harus akui keunggulan anak-anak Papua Barat di set pertama dengan skor 19-25.
Set kedua, gantian tim Maluku yang unggul tipis, 28-26 dan memaksa kedudukan imbang. Sama halnya dengan set kedua, di set ketiga, jual beli smash terjadi antara dua tim yang akhirnya Papua Barat mengunci set ini dengan juga skor tipis, 29-31.
Keunggulan 2-1 pun memaksa Maluku harus menang di set keempat untuk jalani set penentuan. Benar saja, Teniwut cs unggul jauh 25-12, kedudukan pun seri 2-2.
Tim Volly Polda Maluku akhirnya mengakhiri laga dengan skor 3-2 usai menang di set kelima, 15-7.
Dengan hasil ini, tim Maluku sementara mengukir satu kali menang dan sekali kalah. Asa masih terukir oleh Maluku untuk lolos minimal sebagai runner-up karena masih sisakan satu laga pamungkas versus Papua Senin (7/8) besok.
Sementara itu, hingga berita ini tayang, partai kedua yang pertemukan tim Polda Maluku Utara melawan Papua sedang bergulir masuki set kedua. Papua di set pertama unggul 25-22. (MR-02)
Comment