by

Ketua RT/RW di Urimessing “Curhat” Masalah Kamtibmas ke Kapolsek & Personil

AMBON,MRNews.com,- Kepolisian terus memperkuat hubungan dengan masyarakat melalui program “Jumat Curhat”.

Kegiatan ini adalah wujud nyata komitmen Polsek Nusaniwe Polresta Ambon, dalam mendengarkan masukan, pertanyaan, serta keluhan dari warga masyarakat terkait Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) di wilayah mereka.

Kali ini, “Jumat Curhat” dilaksanakan di Kantor Alternatif Negeri Urimessing Kecamatan Nusaniwe, Kota Ambon, dipimpin Kapolsek Nusaniwe, IPTU Johan. Anakotta didampingi Bhabinkamtibmas Urimessing, Dusun Tuni dan Dusun Mahia.

“Pentingnya komunikasi antara kepolisian dan masyarakat. Melalui program ‘Jumat Curhat,’ kami ingin mendengar suara masyarakat. Kami berharap dapat bekerja sama menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Negeri Urimesing dan sekitarnya,” harap Anakotta, Jum’at (8/9).

Para Ketua RT dan RW Negeri Urimessing yang hadir dalam kegiatan ini diberikan kesempatan untuk sampaikan masukan, saran dan kritik.

Mereka menyampaikan berbagai pertanyaan, masukan terkait keamanan, ketertiban, dan masalah-masalah yang memengaruhi lingkungan mereka.

Aipda Alexander Toisuta, Bhabinkamtibmas Negeri Urimessing menambahkan, pihaknya selalu siap mendengarkan dan membantu masyarakat. Sebab kerjasama erat antara warga dan pihak berwenang adalah kunci untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Kapolsek tambahkan, kegiatan “Jumat Curhat” ini tidak hanya memungkinkan warga untuk berbicara tentang kekhawatiran mereka, tetapi juga memperkuat ikatan antara polisi dan masyarakat.

“Dengan berbagi informasi dan mendengarkan satu sama lain, diharapkan masalah-masalah lokal dapat diselesaikan secara efektif dan lingkungan yang lebih aman dapat terwujud,” pungkasnya. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed