by

Brimob Sterilisasi Kawasan Kecamatan Baguala & Teluk Ambon

AMBON,MRNews.com,- Untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 di Kota Ambon, 10 personel KBR (Kimia Biologi Radioaktif) Brimob Polda Maluku terus melakukan sterilisasi pada sejumlah lokasi di Kecamatan Baguala Kota Ambon, Sabtu (5/12/20).

Personil Gegana Maluku yang tergabung dalam Satgas Aman Nusa ll menyemprot disinfektan pada kawasan pertokoan dan emperan diseputaran kawasan tersebut agar membunuh virus.

Dansat Brimob Polda Maluku Kombes Po M. Guntur mengatakan, sterilisasi rutin dilakukan personil Gegana KBR yang tak saja menyasar di kecamatan Baguala hari ini tapi seluruh wilayah di Kota Ambon dan Maluku juga menjadi bagian dalam upaya memutus rantai Covid-19.

“Personil KBR yang dipimpin Ipda A. Manullang menyemprot pertokoan dan fasilitas umum di Desa Passo, ATM di Desa Latta, jalan Laksdya Leo Wattimena, pangkalan ojek Passo serta sejumlah lokasi Desa Poka kecamatan Teluk Ambon,” jelas Perwira menengah berpangkat tiga melati.

Dengan adanya penyemprotan ini diharapkan Guntur, lingkungan sekitar terbebas dari ancaman virus corona, dan juga dihimbau agar selalu menjaga kebersihan diri dengan mencuci tangan pakai sabun, pakai masker, jaga jarak dan jauhi kerumunan. (MR-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed